ENREKANG — Drs.H. Muslimin Bando, M.Pd kembali terpilih memimpin Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Enrekang masa bakti 2020-2025. Hal tersebut merupakan salahsatu hasil Musyawarah Kabupaten (Muskab) PMI, yang digelar di Aula Pendopo Rujab Bupati Enrekang, Selasa 22 Desember 2020.
Bupati membuka secara resmi Muskab ini. Turut hadir, pengurus PMI Provinsi Sulsel …., Rektor UME Dr Yunus Busa, M.Pd, sejumlah Kepala OPD dan jajaran pengurus PMI. Sementara Ketua PMI Sulsel Adnan Purichta Ichsan berhalangan hadir.
Dalam sambutannya, MB menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pengurus PMI yang selama periode sebelumnya telah menunjukkan kinerja maksimal. PMI, kata bupati, telah jadi salahsatu garda terdepan membantu masyarakat.
Bukan hanya masyarakat Enrekang yang dibantu, tetapi juga PMI Enrekang terlibat langsung dalam penanganan musibah gempa di Palu. Demikian juga ketika musibah di Masamba Luwu Utara.
Selaku bupati dan Ketua PMI, MB berkomitmen melanjutkan dan meningkatkan pencapaian tersebut. “Kita tidak boleh berpuas diri. Kedepan, masih banyak agenda kemanusiaan yang menanti. Termasuk menjaga ketersediaan darah, dan peningkatan sarana dan prasarana PMI,” tegas MB.
Dalam sambutan Ketua PMI Sulsel Adnan Purichta YL yang diwakili…. PMI Sulsel memuji PMI Enrekang yang telah secara demokratis menggelar Muskab.
“Pencapaian PMI Enrekang membuat kita percaya komitmen MB memimpin PMI tidak diragukan. Termasuk kepedulian bupati dengan mengadakan temu relawan PMI tingkat Provinsi di Enrekang. Apalagi kedepan PMI bekerja berdasarkan paradigma baru UU no 1 tahun 2018 tentang Kepalangmerahan yang tidak hanya tugas penyediaan darah dan membantu penanganan kebencanaan,” jelasnya.
Agenda Muskab PMI Enrekang diantaranya peningkatan kapasitas pengurus, evaluasi kepengurusan 2014-2019, dan memilih pengurus masa bakti 2020-2025. (humas pemkab enrekang)